RIWEHNYA ACARA MPLS PESERTA DIDIK BARU PADA HARI TERAKHIR DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Hari terakhir pelaksanaan MPLS peserta didik baru di SMA Negeri 1 Gondangwetan pada hari Kamis, 20 Juli 2023, dimeriahkan dengan gelar atraksi dan promosi masing-masing ekstrakurikuler sepertiekstrakurikuler bola basket, bola voly, pramuka, paskibra, seni tari, PMR, pencak silat, paduan suara, Al-banjari, dan beberapayang lainnya. Tujuan dari gelar atraksi dan promosi ekskul ini adalah agar peserta didik baru mengetahui karakteristik dan keunggulan masing-masing ekstrakurikuler pilihan sehingga tertarik untuk mendalami salah satu cabang ekskul sesuai dengan minat dan bakatnya.
Sebenarnya, kegiatan ekstrakurikuler menjembatani kebutuhan perkembangan peserta didik dimana melalui partisipasinya dalam kegiatan ekskul, peserta didik dapat belajar dan mengembangkan kemampuan berkomunikasi, serta dapatmenemukan dan mengembangkan potensinya. Sebelumnya kegiatan MPLS pada hari terakhir ini diisi dengan materi tentang bahaya narkoba dari BNNK dan pemeriksaan kesehatan dari Puskesmas Gondangwetan. Yang tidak kalah menarik adalah materi Adiwiyata dimana seluruh peserta MPLS dilibatkan dalam pembuatan tempat bunga dari botol bekas sekaligus dengan penanaman bunganya. Kegiatan MPLS ditutup dengan apel bersama pada pukul 14.00 WIB dan sebagai pembina apel bapak Isbahul Hoir, S.Pd.
Youtube Channel
SMA Double Track
|