RAMADAN GONTALOVERAMADAN 1445H
Dalam rangka mengejawantahkan peserta didik SMA Negeri 1 Gondangwetan yang beriman, bertakwa kepada Allah SWT, berakhlak mulia, dan taat beribadah, maka pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah diberikan melalui kegiatan Ramadan dengan tema RAMADAN GONTALOVERAMADAN 1445 H. Kegiatan Ramadan ini diikuti oleh peserta didik kelas X dan XI, sementara kelas XII mengikuti Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ) Tahun Pelajaran 2023/2024. Kegiatan Ramadan berlangsung selama delapan hari, mulai hari Senin, 18 Maret 2024 sampai hari Rabu, 27 Maret 2024. Kegiatan dimulai pada pukul 07.30 WIB sampai 12.30 WIB. Sedangkan pemberi materi kegiatan Ramadan ini adalah para guru PAI dan beberapa guru mapel lain yang berkompeten dibidang keagamaan. Kegiatan Ramadan ini mengandung arti tentang rangkaian kegiatan pembelajaran agama secara kondisional yang dilakukan oleh suatu lembaga pendidikan di bulan Ramadan dalam rangka mempersiapkan anak didik untuk menjadi generasi yang memiliki kedalaman spiritual dan berkepribadian Islami.Â
BORONG PRESTASI KEJUARAAN
Menjadi juara adalah dambaan setiap manusia. Bagaimana tidak, gelar juara merupakan kebanggaan karena sang juara telah membuktikan kemampuannya dalam berlomba untuk menjadi pemenang. Seperti yang telah dilakukan oleh para peserta didik SMAN 1 Gondangwetan dalam mengikuti event olimpiade matematika tingkat provinsi Jawa Timur yang diadakan di Universitas PGRI Wiranegara pada tanggal 28 Februari 2024, dimana dari 10 finalis olimpiade matematika tersebut M. Nurul Jadid dari kelas X-6 dapat meraih Juara Harapan 2. Sungguh luar biasa karena lawan yang sangat tangguh dan tidak bisa diremehkan. Berikutnya adalah lomba infografis matematika tingkat provinsi Jawa Timur, yang diadakan pada tanggal 25 Februari 2024 di Universitas PGRI Wiranegara secara online. Dari event tersebut, Safira Dwi Indriani dari kelas X-10
SMAGONTA, RAIH 2 KEJUARAAN CABOR
Untuk meraih yang atas harus dimulai dari yang paling bawah, ungkapan yang bijak dari seorang Kepala SMAN 1 Gondangwetan, Drs. Teguh Hariawan, M.M. yang selalu mendukung kegiatan di sekolah baik akademik maupun non akademik. Sekolah tanpa prestasi terasa hambar. Itulah yang membuat SMAN 1 Gondangwetan selalu berupaya untuk meningkatkan prestasi dengan mengikutsertakan siswa diberbagai event kompetisi dan pertandingan. Seperti pada akhir bulan Februari ini, ada dua kejuaraan yang telah diraih oleh para siswa SMAN 1 Gondangwetan yaitu pada cabang olahraga karate dan panahan. Sungguh luar biasa walaupun kejuaraan ini masih belum bertaraf nasional, paling tidak ada bibit-bibit prestasi yang akan berkembang dan nantinya dapat menuju ke puncak event kejuaraan.Â
TAMPIL BEDA, PERINGATAN ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW DI SMAGONTA
Peristiwa Isra Mi'raj merupakan perjalanan spiritual Rasulullah SAW yang begitu singkat dalam semalam dan diterimanya perintah sholat lima waktu. Dengan tema "Jadikan sholat sebagai momentum untuk menciptakan karakter yang meneladani akhlak terpuji nabi Muhammad SAW" dapat memberikan pemahaman kepada peserta didik SMAN 1 Gondangwetan tentang pentingnya sholat sebagai landasan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Dalam peringatan Isra Mi'raj tahun ini, SMAN 1 Gondangwetan mempunyai cara yang berbeda yaitu kegiatan dilaksanakan selama dua hari. Pada hari pertama dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2024 yang diisi dengan kegiatan ceramah oleh Ustadz Zaim, M.Pd.I yang dihadiri oleh guru pendamping dan peserta didik kelas X (sepuluh) dimana kegiatan dilaksanakan dilantai 2. Sedangkan kegiatan lomba mural kaligrafi dan kultum yang diikuti oleh peserta didik kelas XI (sebelas) dilaksanakan di mushola putri belakang.
Read more: TAMPIL BEDA, PERINGATAN ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW DI SMAGONTA
SERUNYA JAKSA MASUK SEKOLAH
Jaksa Masuk Sekolah adalah program pemberian penyuluhan hukum dan merupakan bagian dari tugas dan fungsi Kejaksaan Republik Indonesia, dalam hal ini instansi kejaksaan negeri kabupaten Pasuruan memberikan pengenalan dan pembinaan hukum sejak dini kepada para siswa yang harus mampu menjadi generasi penerus bangsa, tentunya selalu berjalan pada koridor peraturan hukum yang berlaku. Siswa juga harus mampu menjadi generasi muda yang tangguh, bertanggung jawab, serta berpola pikir sehat. Kegiatan Penyuluhan Hukum Jaksa Masuk Sekolah di SMA Negeri 1 Gondangwetan Kabupaten Pasuruan diikuti oleh Kepala SMAN 1 Gondangwetan dan para manajemen sekolah.
SEMINAR BUDAYA LITERASI MEDIA DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Kerjasama antara Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur dengan SMAN 1 Gondangwetan semakin berkelanjutan hal ini terbukti dengan datangnya tiga tamu dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur dan empat perwakilan Duta Bahasa Provinsi Jawa Timur ke sekolah untuk mengadakan seminar literasi dan kebahasaan pada hari Rabu, 13 Desember 2023. Sejumlah enam puluh siswa SMAN 1 Gondangwetan juga hadir untuk mengikuti seminar tersebut. Tema yang diusung dalam kegiatan itu adalah Peningkatan Budaya Literasi Media Untuk Generasi Muda. Dalam sambutan di awal acara, Drs. Teguh Hariawan, M.M selaku Kepala SMAN 1 Gondangwetan menyampaikan bahwa program acara yang diadakan oleh Balai Bahasa Jawa Timur seperti pelaksanaan seminar saat itu memberikan kesempatan bagi siswa SMAN 1 Gondangwetan untuk lebih memahami dan memaknai literasi dalam kehidupan sehari-hari, apalagi di era milenial saat ini dimana generasi muda seperti siswa sekolah menengah atas dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menggunakan media sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dalam berliterasi. Dengan adanya kegiatan tersebut apalagi para remaja duta bahasa yang telah memberikan berbagai informasi dan wawasan tentang literasi media membuat seluruh peserta seminar antusias untuk melangkah lebih maju dalam berkarya di dunia literasi.Â
Read more: SEMINAR BUDAYA LITERASI MEDIA DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Youtube Channel
SMA Double Track
|