SABET TIGA MEDALI KEJUARAAN PENCAK SILAT NASIONAL (IPSI – MALANG 2 2023)
Syukur Alhamdulillah seorang siswa dan dua siswa SMAN 1 Gondangwetan membawa pulang medali kejuaraan pencak silat IPSI - Malang 2 2023.
Pencak silat atau dikenal silat adalah suatu seni bela diri tradisional Indonesia yang memperhatikan seni keindahan gerakan dalam setiap jurusnya. Tiap-tiap daerah di Indonesia mempunyai aliran pencak silat yang khas. Dan seni bela diri ini telah diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya nusantara. Pencak silat ini juga dapat dijumpai di berbagai negara Asia, seperti di Malaysia, Brunei, Filipina, Singapura, hingga Thailand bagian selatan.
Read more: SABET TIGA MEDALI KEJUARAAN PENCAK SILAT NASIONAL (IPSI – MALANG 2 2023)
LAUNCHING LIMA BUKU KARYA GURU SMAN 1 GONDANGWETAN
Alhamdulilah….. Telah terbit lima buku baru karya guru SMAN 1 Gondangwetan. Literasi bukan hanya sekedar wacana tetapi benar adanya. Seperti yang ada saat ini, keterampilan menulis para guru sudah terbukti. Dalam satu tahun, literasi SMAN 1 Gondangwetan telah menerbitkan sekitar sembilan buku karya guru dan satu buku karya siswa. Penerbitan buku ber-ISBN ini bekerjasama dengan penerbit buku Pena Cendekia. Dengan kata lain bahwa Tim Literasi SMAN 1 Gondangwetan telah melakukan MoU dengan penerbit buku Pena Cendekia. Sesuai dengan program literasi yaitu meng-ISBN-kan buku karya guru dan siswa, maka pada bulan Januari ini telah terbit lima buku karya guru, antara lain buku karya dari Ibu Khotijah dengan judul Cintaku Seumur Jagung. Buku ini berisikan kumpulan cerpen atau biasa disebut dengan antologi cerpen, yang mengisahkan banyak cerita remaja yang komplit dengan permasalahan cinta dan tentunya ending cerita yang sangat menarik.
Read more: LAUNCHING LIMA BUKU KARYA GURU SMAN 1 GONDANGWETAN
BIMBINGAN PENULISAN ARTIKEL DAN PEMBUATAN MADING GENERASI Z DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Giat literasi SMAN 1 Gondangwetan semakin meningkat. Bisa dibuktikan dengan adanya event bimbingan penulisan artikel bagi pemula dan pembuatan mading generasi Z yang diadakan pada hari Senin, 9 Januari 2023. Kegiatan ini mengangkat tema Inovasi untuk Negeri. Peserta bimbingan dalam kegiatan ini adalah dari kelas X dan kelas XI sejumlah 40 siswa. Dan sebagai nara sumber utama adalah Kepala SMAN 1 Gondangwetan yaitu Bapak Drs. Teguh Hariawan. Beliau adalah seorang penggiat literasi dan pemerhati cagar budaya. Banyak tulisan yang telah dihasilkan oleh beliau terutama di kompasiana, juga tertuang dalam bentuk buku yang telah banyak diterbitkan. Sebagai penggiat literasi, Bapak Drs. Teguh Hariawan berharap dapat memajukan dan mengembangkan kegiatan literasi di SMAN 1 Gondangwetan.Â
Dalam event tersebut, beliau menyampaikan paparan bahwa keterampilan menulis itu untuk memudahkan jalan saat sekarang dan masa depan. Keterampilan menulis yang dimaksud adalah bagaimana menulis laporan kegiatan, makalah, berita sekolah, catatan harian, puisi, cerpen, artikel di majalah sekolah, artikel majalah dinding, jurnalistik, dan sebagainya.Â
Read more: BIMBINGAN PENULISAN ARTIKEL DAN PEMBUATAN MADING GENERASI Z DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Penerimaan Raport Semester Ganjil 2022-2023
Sekali merengkuh dayung dua tiga pulau terlampaui. Pepatah ini sangat cocok dengan event di SMAN 1 Gondangwetan pada hari Kamis, 5 Januari 2023 yaitu acara penerimaan raport semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023.Â
Acara ini dibagi menjadi 3 tahap. Pada pukul 07.00 WIB pembagian raport untuk kelas XII. Pukul 09.00 WIB pembagian raport untuk kelas XI dan pukul 11.00 WIB pembagian raport untuk kelas X.
Spesial untuk pembagian atau penerimaan raport kelas XII, karena diawali pertemuan dengan orang tua siswa atau wali siswa. Dalam pertemuan tersebut ada banyak informasi yang disampaikan oleh Kepala SMAN 1 Gondangwetan yaitu Bapak Drs. Teguh Hariawan juga oleh Wakil Kepala SMAN 1 Gondangwetan bidang kurikulum yaitu Bapak Isbahul Hoir, yang intinya adalah banyak prestasi yang diperoleh siswa mulai tahun 2021 sampai 2022 sehingga dengan prestasi ini dapat mengharumkan nama SMAN 1 Gondangwetan, bukan hanya di tingkat kabupaten/kota tetapi sampai tingkat nasional. Selanjutnya adalah ada sekitar 170 siswa kelas XII SMAN 1 Gondangwetan tidak melanjutkan studi ke perguruan tinggi oleh karena itu sekolah memfasilitasi siswa untuk belajar IT yaitu belajar komputer gratis setiap hari Sabtu yang nantinya langsung dipandu oleh guru IT SMAN 1 Gondangwetan. Sekolah juga mengadakan MoU dengan BLK LKD di rejoso untuk bidang tata boga dan komputer, dimana siswa akan mendapatkan pelatihan kerja disana.
Juara Komik Strip SMA AWARDS 2022
SMAGONTA NEW ERA, SMAGONTA REBORN. Ungkapan ini benar-benar ada dan terjadi di SMAN1 Gondangwetan. Banyak sekali prestasi yang diraih dalam berbagai event lomba dan kompetisi mulai tingkat kabupaten/kota, provinsi Jawa Timur sampai tingkat Nasioinal.
Terbukti dengan munculnya prestasi siswa SMAN 1 Gondangwetan dalam ajang SMA AWARDS 2022 yang diselenggarakan oleh Jawa Pos yang bekerjasama dengan DInas Pendidikan Provinsi Jatim. Prestasi yang diraih adalah Juara 2 Kategori komik strip atas nama Silvia Ratna Sari dari kelas XII MIPA-5. Sebagai guru pembina untuk komik strip ini adalah ibu Peni Sulistyo, S.Pd, seorang guru seni SMAN 1 Gondangwetan.
Youtube Channel
SMA Double Track
|