Majalah SMAN 1 Gondangwetan "NAYAKA" edisi 9 tahun 2022
MAJALAH NAYAKA Edisi 9 Tahun 2022
Nayaka adalah media informasi, kreasi dan aktualisasi warga SMAN 1 Gondangwetan. Nayaka ini berisikan opini , artikel, dokumentasi, karya seni, dan rekam jejak SMAN 1 Gondangwetan selama 1 tahun. Majalah ini disusun oleh Tim Literasi SMAN 1 Gondangwetan dan terbit setiap tahun sekali.
Salam Literasi!
DOUBLE TRACK SMAN 1 GONDANGWETAN MERAIH TIGA KEJUARAAN DALAM MILLENIAL ENTREPENEUR AWARD (MEA) 2022
Â
Double Track SMAN 1 Gondangwetan meraih tiga kejuaraan dalam festival MEA (Millenial Entrepeneur Award) 2022. Acara penghargaan yang di tayangkan secara Live melalui Youtube SMA Double Track itu menunjukkan berbagai macam produk unggulan dari seluruh peserta yang ikut dalam Program SMA Double Track. Untuk melihat tayangan acara penghargaan tersebut bisa mengunjungi Kanal Youtube SMA Double Track atau klik Link dibawah.
Live Streaming Millenial Enterpreneur Awards 2022
Program SMA Double Track (DT) yang digagas Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya yang sudah berjalan selama empat tahun membuahkan hasil dengan terbuktinya banyak lulusan SMA alumni Double Track sudah bisa mandiri secara ekonomi.
Tujuan dari MEA ini adalah untuk meningkatkan kemandirian Kelompok Usaha Siswa (KUS) SMA Double Track dengan Tema "Tetap Produktif di Masa Sulit". Sedangkan lomba MEA ini terdiri dari Nilai Omset, Keunikan Produk, Aktifitas di marketplace, Poster Promosi Produk, Video Promosi Produk, Video Story KUS dan Sinergi dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI).
KEGIATAN PAS GANJIL 2022/2023 DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Penilaian akhir semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023 di SMAN 1 Gondangwetan berjalan dengan lancar. Kegiatan PAS ini diikuti oleh seluruh siswa kelas X, XI, dan XII. Ada pembagian jadwal dalam pelaksanaan PAS ini yaitu untuk sesi 1 untuk kelas XII, dimulai dari pukul 07.00 WIB sampai pukul 10.15 WIB. Sedangkan untuk sesi 2 yaitu kelas X dan XI dimulai dari pukul 10.30 WIB sampai pukul 14.00 WIB.
Read more: KEGIATAN PAS GANJIL 2022/2023 DI SMAN 1 GONDANGWETAN
PELAKSANAAN PKKS DI SMAN 1 GONDANGWETAN
Penilaian Kinerja Kepala Sekolah di SMAN 1 Gondangwetan dilaksanakan pada tanggal 15 November 2022. PKKS merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi data tentang kualitas pekerjaan kepala sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya. Tujuan dari diadakannya PKKS ini salahsatunya adalah untuk memperoleh data tentang pelaksanaan tugas pokok, fungsi dan tanggungjawab kepala sekolah dalam melaksanakan fungsi-fungsi manajerial dan supervisi pada sekolah yang dipimpin. Aspek PKKS (Penilaian KinerjaKepala Sekolah) diantaranya adalah komitmen terhadap tugas, pelaksanaan tugas, dan hasil kerja. Adapun kompetensi yang dinilai hanya terfokus pada bidang manajerial, bidang kewirausahaan dan bidang supervisi guru dan tenaga kependidikan.
JUARA 1 LOMBA DAKON SE KABUPATEN PASURUAN
Alhamdulillah, SMAN 1 Gondangwetan juara lagi. Juara 1 ini diraih oleh Cyndy Aulia dari kelas X-4 dalam lomba dakon se kabupaten Pasuruan.
Lomba dakon antar pelajar se kabupaten Pasuruan tersebut memperebutkan piala Moeldoko yang merupakan kepala staff Presiden RI. Lomba diadakan di KGalerry Hotel Genengan, Durensewu, kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan.
 Dakon merupakan permainan tradisional yang bisa dimainkan oleh semua orang, baik anak laki-laki, perempuan atau orang dewasa. Permainan Dakon juga telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya pada  tahun 2019.    Â
PERAIH MEDALI EMAS DALAM CABOR SELAM
Tatkala mendung menggelantung di langit kota, ada rasa yang terkesima, dengan berita indah yang menggema, merasuk hati riang gembira. Medali emas tergantung di dada, seakan memberi cerita dari senyum yang ceria, seorang gadis cantik bernama Lina Aisyah, atlet selam dari SMAGONTA.
SMAN 1 Gondangwetan kembali mendapatkan prestasi dan anugerah di bidang olahraga, dimana seorang atlet selam SMAN 1 Gondangwetan yang bernama Lina Aisyah Suyatmoko dari kelas X-4 memperoleh medali emas dalam pekan olahraga pelajar daerah provinsi Jawa Timur 2022.
Youtube Channel
SMA Double Track
|