PERINGATI HARI SANTRINASIONAL 2024 DENGAN APEL PAGI
Gondangwetan - Hari Santri Nasional diperingati di SMAN 1 Gondangwetan dengan melaksanakan apel pagi yang diikuti seluruh warga sekolah pada hari Selasa, 22 Oktober 2024. Peringatan Hari Santri Nasional 2024 bertemakan “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan”, sesuai dengan Surat Edaran Menag RI Nomor SE 04 Tahun 2024 tentang Panduan Pelaksanaan Peringatan Hari Santri 2024 dimana tema tersebut mempunyai makna meneruskan perjuangan dan bergerak bersama menuju sejahtera. Pelaksanaan peringatan Hari Santri Nasional tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri.
Read more: PERINGATI HARI SANTRINASIONAL 2024 DENGAN APEL PAGI
NUANSA HARU SAAT PELANTIKAN OSIS MASA BAKTI2024-2025 SMAN 1 GONDANGWETAN
Gondangwetan - Pelantikan OSIS masa bakti2024-2025 diadakan hari Senin, 21 Oktober 2024bernuansa penuh keharuan.Pelantikan OSIS Baru tahun ini sangat berbeda suasana dengan tahun-tahun yang lalu. Karena saat itu juga Kepala SMAN 1 Gondangwetan, Drs. Teguh Hariawan, M.M melantik OSIS Baru sekaligus berpamitan pindah tugas ke SMAN 1 Pandaan. Momen tersebut membuat seluruh warga sekolah terkejut seakan tidak percaya, Kepala Sekolah yang telah bertugas di SMAN 1Gondangwetan mulai bulan September 2021 sampai Oktober 2024 tiba-tiba meninggalkan kenangan yang tak terlupakan.
Read more: NUANSA HARU SAAT PELANTIKAN OSIS MASA BAKTI2024-2025 SMAN 1 GONDANGWETAN
OSIS SMAGONTA GELAR LDKS DI ALAS SUKO TRAWAS
Gondangwetan - OSIS SMAN 1 Gondangwetan mengadakan kegiatan LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) pada hari Jumat - Sabtu, 18 - 19 Oktober 2024 di Alas Suko Trawas Mojokerto. LDKS ini diadakan bagi OSIS masa bakti 2024- 2025 dengan tujuan untuk membangun karakter kepemimpinan siswa, meningkatkan kerja sama tim dan komunikasi antar anggota, menanamkan nilai-nilai organisasi dan sekolah, mengembangkan potensi diri setiap peserta. Dengan tema membentuk pemimpin yang disiplin, cerdas, bertanggung jawab, dan berakhlak mulia diharapkan OSIS SMAN 1 Gondangwetan pada masa bakti 2024-2025 yang dikomandani oleh M. Nurul Jadid dapat mengemban amanah dengan baik dalam melaksanakan tugas dan menjunjung tinggi almamater sekolah.
PEMILU KETUA OSIS BARU ALA SMAGONTA
Gondangwetan, 21 September 2024 - Pemilihan ketua OSIS baru SMAN 1 Gondangwetan diadakan pada hari Kamis, 19 September 2024 di lapangan basket SMAGONTA. Semilir angin pagi menyejukkan suasana pemilihan ketua OSIS baru SMAN 1 Gondangwetan. Pemilihan ketua OSIS di lingkungan sekolah bukan sekadar ajang tahunan untuk memilih pemimpin baru. Lebih dari itu, kegiatan ini merupakan miniatur dari proses demokrasi yang sesungguhnya.
Youtube Channel
SMA Double Track
|